Pesona Dieng, Negeri Diatas Awan

Diposting oleh Aditya Ragil on Sabtu, 18 Oktober 2014

Dieng merupakan dataran tinggi yang dikelilinggi oleh pegunungan-pegunungan hijau. Dataran yang terletak di Jawa Tengah ini memang memiliki daya tarik tersendiri untuk Wisatawan domestik ataupun mancanegara.


dieng


Beberapa wisatawan menamakan Dieng dengan Surga Tersembunyi di Pulau Jawa. Sebutan tersebut merupakan makna kiasan yang menunjukkan betapa indahnya pemandangan dataran tinggi Dieng.

Wilayah Dieng sendiri terdapat dua wilayah Kabupaten. Dieng Kulon masuk dalam kawasan Kabupaten Batur, Banjarnegara, sedangkan Dieng Wetan masuk dalam kawasan Kabupaten Wonosobo.

Dataran tinggi Dieng berada dalam 2.000 m DPL (diatas permukaan laut), dengan suhu antara 8-22 derajat Celcius pada musim kemarau, bila musim hujan suhu dapat turun drastis bisa mencapai 0 derajat Celcius.

Jalur menuju Dieng juga cukup mudah, misal dari arah Yogyakarta, bisa Yogyakarta-Sleman-Tempel dilanjut jalur Magelang-Secang – Temanggung-Parakan – Kertek-Wonosobo – Kejajar -Dieng. Atau melalui Jalur Purwokerto - Sokaraja – Purbalingga-Bukateja – Klampok-Banjarnegara – Selomerto-Wonosobo – Kejajar-Dieng.

Sepanjang perjalanan Anda menuju Dieng akan disuguhi panorama indah di sepanjang kanan kiri jalan dengan suasana jalan yang berliku-liku dan pemandangan gunung. Hal tersebut menjadikan Anda tak ingin melewatkan setiap pandangannya.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar